BERITA HARI INI

Peserta Mentari Berseri Cup VII Mbludak.


GRESIK-Sedikitnya 400 peserta dari Taman Kanak-kanak (TK) maupun pendidikan anak usia dini (PAUD) mengikuti Pekan Olah Raga dan Seni (Porseni) Tingkat TK se-Kabupaten Gresik (Mentari Berseri Cup VII) tahun 2013 yang diselenggarakan oleh Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul Ulama (MINU) Trate Putri Unggulan Gresik, Sabtu (02/11).
Ada berbagai lomba yang menarik di pertandingkan, mulai lari estafet merangkai surat Al Ikhlas, lomba mewarnai, lomba bercerita dalam Bahasa Inggris maupun lomba sholat berjamaah.
Seperti penampilan dari Salsabilla (7) siswa dari TK Islam Bhakti VII Gresik Kota Baru (GKB) yang mengikuti lomba bercerita dalam Bahasa Inggris.
5ia terlihat ßangat bersemangat ketika bercerita tentang kebiasaan sehari-hari yang baik. Misalkan, mengkonsumsi makanan sehat.
Selain berbagai perlombaan tersebut, ada hiburan yang ditampilkan oleh siswa-siswi MINU Trate Putra Unggulan an MINU Trate Putri Unggulan yakni fashion show busana muslim dan hijabs cilik serta atraksi pencak silat Pagar Nusa.
Menurut Kepala Sekolah MINU Trtae Putri Unggulan, Abdul Rozak mengatakan, bahwa, pelaksanaan Mentari Berseri Cup VII ini, berbeda dibandingkan tahun lalu.
"Kegiatan tahun ini, berbeda dari (pelaksnaan) yang lain. Pesertanya semakin meningkat menjadi 429 dari 29 TK se-Kabupaten Gresik,"tuturnya.
Ditambahkan, pelaksanaan Mentari Berseri Cup VII merupakan kegiatan Porseni TK se-Kabupaten Gresik yang rutin dilaksnakan oleh MINU Trate Putri Unggulan Gresik.
"Kalau kegiatan tahun ini, juga dalam rangka pembukaan kelas internasional di kelas Bahasa Arab. Makanya kita lebih awal kerjasama dengan TK untuk pembukaan pendaftaran siswa baru,"imbuhnya.
Selain itu, Mentari Berseri Cup dilaksanakan secara rutin setiap tahun karena sesuai dengan visi MINU Trate Putri Unggulan Gresik sebagai sekolah yang berprestasi. Sebab, setiap tahun minimal 58 piala dikoleksi oleh MINU Trate Putri Unggulan Gresik dari berbagai lomba dan kegiatan yang diikuti siswinya.
"Anak-anak yang juara dalam Mentari Berseri Cup VII, kita berharap bisa sekolah disini sehingga tinggal kita tingkatkan pembinaan untuk prestasinya,"tukas Abdul Rozak.
Disamping itu, lanjut Abdul Rozak, siswa yang berprestasi dalam Mentari Berseri Cup VII akan bebas tes dan uang pangkal serta penghargaan tertentu.
"Di Kabupaten Gresik, belum tentu ada kegiatan Porseni tingkat TK se-Kabupaten Gresik. Setiap tahun, kita melaksanakan dengan inovasi baru mulai peserta dan juri,"pungkasnya.(sho)

0 komentar for "Peserta Mentari Berseri Cup VII Mbludak."

Leave a Reply

Posting Lebih Baru Posting Lama