BERITA HARI INI

Kafilah Gresik Dijanjikan Hadiah Umroh


GRESIK-Kafilah Gresik yang meraih medali emas pada Musyabaqoh Tillawatil Al-Qor'an (MTQ_ ke 25 yang berlangsung di Surabaya pada 19 sampai 25 Juni 2013 mendatang, dijanjikan hadiah umroh oleh Wabup Drs. Moh Qosim, M.Si saat memberangkatkan 41 Kafilah dari Halaman Kantor Bupati Gresik Senin (17/06).
"Kita optimis pada gelaran MTQ ke 25 tahun 2013 ini bisa meraih juara umum. Kita pernah meraih juara umum pada MTQ yang berlangsung di Jember beberapa saat yang lalu. Lantas saat MTQ 24 di Madiun Gelar Juara umum ini lepas. Insyaallah Tahun ini kita dapat meraihnya dan kita semua 41 Kafilah ini bisa berangkat Umroh bersama," katanya.
Pada MTQ ke 24 yang lalu, Pemkab Gresik bisa menghadiahkan Umroh untuk 20 orang Kafilah yang berhasil merebut emas.
"Semoga pada tahun ini, 41 Kafilah bisa meraih emas semuanya dan dapat Umroh bersama," harapnya.
Sementara itu, kepala Bagian Kesra Kusaini melalui kabag Humas Pemklag Gresik mengatakan, bahea, Jumlah kontingen Gresik sebanyak 68 orang. Mereka terdiri dari  41 orang Kafilah, 8 orang pendamping, 8 orang pembimbing dan 10 orang official. 
Kafilah Gresik akan berlomba di beberapa cabang pertandingan masing-masing cabang Tilawah, Hifdhil, Tafsir Qur'an , Fahmil Qur'an (MFQ), Syarhil Qur'an (MSQ), Khot Qur'an (MKQ) dan cabang Makalah Ilmiah Al Qur'an (MZIK). (sho)


0 komentar for "Kafilah Gresik Dijanjikan Hadiah Umroh"

Leave a Reply

Posting Lebih Baru Posting Lama