BERITA HARI INI

60 Operator Ikuti Bintek Data Centre


GRESIK- Sebanyak 60 peserta operator di seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) maupun bagian se Kabupaten Gresik mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) data centre Pemerintah Kabupaten Gresik di Ruang Graeta Eka Praja lantai II Kantor Bupati Gresik, kamis (07/11).
Nara sumber bimtek berasal dari Universitas Narotama Surabaya dengan materi penyusunan Data centre tahap awal.
Staf Ahli Bupati, Drs. Mighfar Syukur, MM mewakili Bupati Sambari Halim Radianto dalam sambutannya ketika membuka kegiatan tersebut mengatakan, bahwa, saat ini pengembangan tehnologi informasi dan komunikasi (TIK) di Kabupaten Gresik belum sempurna.
Apalagi website Pemkab Gresik dirasa kurang lengkap serta data di masing-masing SKPD masih bersifat parsial.
"Kondisi ini sangat ironis jika melihat peralatan yang sudah siap tapi tidak bisa di manfaatkan. Untuk itulah saya berharap keberadaan operator-operator data centre ini, mampu mengoperasikan dengan baik,"ujarnya.
Data centre ini sangat penting karena salah satu point dalam mengambil kebijakan pimpinan.Maka, bimtek data centre tersebut d harapkan semua data terintegrasi dengan sistem Informasi atau aplikasi yang ada di masing-masing SKPD dengan mengacu pada master plant TIK Kabupaten Gresik.
'Juga memudahkan komunikasi antar SKPD, membuat pangkalan data SKPD sebagai bahan analisa dan meningkatkan pemahaman oeprator tetang data centre dan pentingnya data dan update data,"pungkasnya.(sho).

0 komentar for "60 Operator Ikuti Bintek Data Centre"

Leave a Reply

Posting Lebih Baru Posting Lama