BUMN Di Jatim Ikuti BUMN Innovation Expo 2013
GRESIK-Puluhan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang ada di Jawa Timur mengikuti BUMN Innovation Expo 2013 yang berlangsung di halaman Wisma A. Yani komplek PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk (PTSI), Sabtu (08/06).
Dalam kegiatan yang dibuka Suharto selaku Direktur Litbang dan Operasional PTSI, peserta dari BUMN menampilkan berbagai inovasi yang telah dilakukan perusahaanya selama ini.
"Ini (BUMN Innovation Expo 2013) merupakan yang pertama kali melibatkan BUMN lain di Jawa Timur. Tahun-tahun selanjutnya akan dilaksanakan lagi. Untuk SI sudah kali empat sedangkan di Jatim, baru kali pertama,"ujar Suharto disela-sela meninjau stand seusai pembukaan yang ditandai pelepasan burung..
Dijelaskan, kegiatan Innovation BUMN Expo 2013 merupakan satu rangkian kegiatan yang akan ditutup dengan senam bersama Menteri BUMN, Dahlan Iskan.
Ditambahkannya, Iiovasi ada 2 macam. Yakni inovasi ada yang sudah implementatitif dan inovasi yang tataran aplikatif.
"Harapan kita, inovasi yang ada merupakan knowlwgde yang dapat menjadi sharing untuk BUMN maupun lainnya,"imbuh Suharto.(sho).